Suara AMYA- Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng Melakukan Sosialisasi Terminal darah di Puskesmas di Kabupaten Bantaeng. Program ini merupakan inovasi baru. Program itu disosialisasikan di Puskesmas Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Rabu (14/6/2017).
Menurut Dr. Andi Ihsan yang juga sebagai Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng, Terminal darah puskesmas merupakan persinggahan darah sementara dipuskesmas dalam rangka menjamin ketersediaan darah dipuskesmas.
Ia juga menjelaskan, dalam juknis sebelumnya yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan, donor darah dilaksanakan di Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS), dan diubah pelaksanaannya di puskesmas. Agar mempermudah pelaksanaannya kepada para pendonor.
Sosialisasi terminal darah itu dihadiri oleh tim internal terminal darah puskesmas Dinas Kesehatan Dr Armansyah, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng sekaligus reformer, Dr Andi Ihsan, dan tamu undangan lainnya.
Untuk pelaksanaan donor darah, dijadwalkan di Puskesmas Bissappu pada 3 Juli 2017, Puskesmas loka tanggal 4 Juli 2017, Puskesmas Kassi-Kassi 5 Juli 2017, Puskesmas Dampang tanggal 6 Juli 2017, dan Puskesmas Kota Bantaeng tanggal 8 Juli 2017.
Dr. Andi Ihsan mengharapkan, di Tahun 2017 ini seluruh puskesmas di Bantaeng dapat menerapkan program terminal darah puskesmas
Belum ada tanggapan untuk "Dinkes Bantaeng Adakan Sosialisasi Terminal Darah di Puskesmas"
Post a Comment